Translate

UKT II dan III 2009



Berbulan-bulan menimba ilmu, melatih fisik, menfokuskan hati, menempa mental, memantapkan jurus dan tekhnik. Semua kelelahan itu kini telah sampai pada tahap pengujian. Kekayaan tekhnik dan penguasaan jurus, mental yang tangguh serta ketahanan fisik menjadi acuan kelulusan dari semua pesilat yang telah siap sedia berjuang demi kemahirannya di dunia persilatan khususnya dalam Perguruan silat nasional Ampuh Sehat Aman Damai (Persinas ASAD)di Pengcab Kota Tasikmalaya.

Selamat bagi para peserta ujian kenaikan tingkat (UKT) II dan III yang telah mencapai target penilaian dan berhasil melangkahkan kakinya menempuh jarak berpuluh-puluh kilo meter dalam pengambilan sabuk tepat di kawah Galunggung tanggal 7 dan 9 Agustus 2009. Anda semuanya berhak menyandang sabuk hijau untuk tingkat II dan sabuk hijau strip kuning untuk tingkat III.

Namun dibalik semua itu pada dasarnya hasil yang diraih adalah modal awal untuk perjuangan meraih lebih banyak lagi ilmu dan kekayaan tekhnik beladiri dalam dunia pencak silat, untuk kemudian hari kita sebarkan pada saudara-saudara di perguruan dan rekan-rekan pesilat yang bersedia bertukar pengalaman dengan kita. Intinya untuk diri sendiri namun lebih utamanya untuk kemajuan perguruan kita, dan lebih besarnya adalah untuk menjaga keluarga, sahabat dan saudara-saudara kita, dan mudah-mudahan bermanfaat bagi agama, bangsa dan negara serta seluruh jagat dunia.

Ingat! Jangan puas sampai disini, ilmu diluar sana masih banyak, tekhnik masih sangat melimpah dan begitu banyak cita-cita yang patut diperjuangkan.
Jadilah yang selalu peduli dan terus berusaha untuk memajukan dunia persilatan, meski banyak orang yang tak peduli bahkan meremehkan keampuhan warisan para leluhur kita ini.

Salam... Pesilat...